TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Dengan Komsos, Babinsa Koramil 0805/13 Kedunggalar Melaksanakan Sosialisasi Liga Santri Piala Kasad di Ponpes Janatul Firdaus

Avatar

JATIMAKTUAL.COM//Ngawi Dalam rangka melaksanakan program piala Kasad kompetisi liga santri tahun 2022 yang akan dilaksanakan pada bulan Mei nanti, Dengan adanya program itu, Babinsa Koramil 0805/13 Kedunggalar mendatangi pondok-pondok pesantren diwilayah Ngawi untuk mensosialisasikan liga Santri Piala Kasad, salah satunya di pondok pesantren Jannatul Firdaus di Desa Katikan Kec.Kedunggalar Kab. Ngawi, Kamis (17/03/2022).

Dalam kegiatan ini, Babinsa Kedunggalar pelda Agus menjelaskan jelang bergulirnya waktu piala Kasad khususnya para santri ini diawali dengan penyisihan tingkat kabupaten lalu berlanjut ke propinsi. Semuanya ini nantinya diawasi oleh asosiasi PSSI baik ditingkat kabupaten ataupun propinsi dan bekerja sama dengan komando wilayah TNI AD setempat.

Dengan adanya program liga santri ini diharapkan bisa memberikan bibit-bibit muda atlet sepakbola Indonesia,dan dapat memberi motivasi dan kesempatan untuk para santri mengembangkan bakatnya dan hobi olahraga sepakbola secara profesional,”jelas Babinsa.

Sementara itu dalam kesempatan tersebut,Babinsa menambahkan dalam sosialisasi liga santri yang memperebutkan piala Kasad yang dilaksanakan di berbagai wilayah kota/kabupaten dan propinsi di Indonesia ini, dikhususkan kepada setiap pondok pesantren disetiap wilayah masing-masing untuk berpartisipasi dan memberikan sumbangsih pemikiran untuk bisa mendukung program liga santri ini,”imbuhnya.

Selain itu, agar program yang baik ini dapat menjadi wadah silaturahmi para santri yang ada diwilayah Ngawi dengan komando kewilayahan (Kodim) juga instansi pemerintah daerah dan menjadi kebanggaan warga Ngawi khususnya.

“Menjalin kerjasama dan silahturahmi itu sangat penting, apalagi antar santri di Indonesia secara umum. kami berharap liga santri ini semoga dapat menghasilkan atlet yang berprestasi dan berkarakter bagus serta sportivitas yang tinggi,”ucapnya.

Sementara itu, Danramil Kedunggalar Kapten CHB Priyanto menyampaikan bahwa dengan kami mensosialisasikan dan mendata para santri yang ingin bergabung untuk bisa mengikuti kompetisi liga santri ini, para santri rata-rata sangat antusias menyambut liga santri yang tinggal 2 bulan lagi,semoga saja ini menjadi wadah terbaik dan semangat untuk adik-adik santri, khususnya dalam mengembangkan bakatnya di bidang olahraga sepakbola,”terangnya.

PenDim 0805/SlametRiyadi.