TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Sukses! Pelantikan Pengurus PAC PERGUNU Kecamatan Guluk-Guluk

Avatar

Jatim Aktual, Sumenep – Pimpinan Anak Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PAC PERGUNU) Kecamatan Guluk-Guluk menggelar pelantikan Pengurus Ranting se-kecamatan Guluk-Guluk. Minggu, (17/9).

Acara yang dikemas dengan Maulid Nabi dan Seminar Pendidikan ini berjalan dengan khidmat dan meriah, pasalnya tak kurang dari 200 Pengurus Ranting dan Undangan ini memenuhi pendopo Kecamatan yang menjadi tempat berlangsungnya acara.

@ja_center #faisoldear #dearjatim #poldajatim #ditreskrimsus #kasusjualbeliseragam #jualbeli #pungli #tipikor #mengerikan #fyp #terkini #viral #info #news #jatimaktual #viraltiktok #fypシ゚viral #w #ja #hebat #hebat ♬ Powerful songs like action movie music - Tansa

Acara yang dihadiri langsung oleh ketua PC PERGUNU Kabupaten Sumenep ini merupakan agenda prioritas di tahun 2023 ini, ungkap ketuap PAC Moh. Essi, M.Pd.I.

“Ya, ini adalah agenda prioritas kami (Pengurus PAC PERGUNU Guluk-Guluk) di tahun ini, walaupun sempat tertunda beberapa bulan karena tugas dan kesibukan pengurus” Ungkapnya.

Dalam sambutannya ketua PC PERGUNU Kabupaten Sumenep Mohammad Sholeh, M.Pd menyampaikan bahwa dirinya merasa bersyukur dan bangga dengan dilantiknya pengurus ranting ini, karena menurutnya selain menjadi organisasi dengan anggota terbanyak ke tiga se jawa timur PERGUNU Sumenep juga telah membuktikan peran pentingnya dalam dunia Pendidikan dengan program-programnya yang dirasakan manfaatnya oleh anggota dan lembaga pendidikan di kabupaten sumenep.

Acara ini di paripurnai dengan seminar pendidikan yang melibatkan kepala disdik sebagai pemateri yang diwakili oleh Bapak Muhammad Mufid, S.Pd dan Bapak Drs. Yayak Nurwahyudi, M.Si Plt Kepala BAPPEDA Kab. Sumenep.

Namun sebelumnya Panitia memberikan santunan anak yatim kepada 15 yatama yang bekerjasama dengan BAZNAS Kab. Sumenep.